HUBUNGAN ANTARA KECEMASAN DAN KEPERCAYAAN DIRI PADA MAHASISWA TEKNIK INFORMATIKA PADA MATA KULIAH ALJABAR LINEAR DAN MATRIKS

Iim Marfuah, Muslihatul Hidayah

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepercayaan diri mahasiswa terhadap prestasi belajar, untuk mengetahui pengaruh kecemasan belajar mahasiswa terhadap prestasi belajar dan untuk mengetahui hubungan kepercayaan diri dan kecemasan mahasiswa secara bersama sama terhadap prestasi belajar pada mata kuliah aljabar linear dan matriks. Metode yang digunakan adalah dengan metode ex post facto dengan teknik korelasional. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah systematic random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah 4 kelas dari mahasiswa kelas reguler semester 4 yang berjumlah 130 mahasiswa. Dari hasil analisis data menunjukkan bahwa persamaan regresi adalah Y = 24,12 + 0,408 X1 + 0,079 X2 + e. kepercayaan diri dan kecemasan bersama-sama berpengaruh terhadap prestasi belajar kepercayaan diri terhadap tes prestasi belajar kepercayaan diri dan kecemasan memiliki proporsi pengaruh terhadap prestasi belajar sebesar 28,3%. Nilai prob t hitung kecemasan sebesar 0,001 < 0,05 sehingga berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar. Selanjutnya, pengaruh kepercayaan diri terhadap prestasi belajar, karena nilai prob. t hitung 0,384 > 0,05 sehingga dapat dikatakan bahwa kepercayaan diri tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar. Dapat disimpulkan bahwa kepercayaan diri dan kecemasan bersama-sama berpengaruh terhadap prestasi belajar kepercayaan diri terhadap tes prestasi, kecemasan berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar akan tetapi kepercayaan diri tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar.

Keywords


Kepercayaan diri, kecemasan, prestasi belajar

Full Text:

PDF

References


Annisa, Rosyifa, M. et al. (2023) ‘Hubungan Motivasi Belajar Dengan Tingkat Kecemasandalam Menghadapi Osce Pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Angkatan 2019’, Jurnal malahayati, 10(3), pp. 1672–1680.

Dona Fitri, Annisa and Ifdil (2016) ‘Konsep Kecemasan ( Anxiety ) pada Lanjut Usia ( Lansia )’, Konselor ejournal.unp.ac.id, 5(2).

Ghozali, I. (2016) Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 23 (Edisi 8). Cetakan ke VIII. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hamdani, F. et al. (2023) ‘Perancangan Prototype Media Pembelajaran Tentang Wakaf’, 4, pp. 233–241.

Herdiana, Y., Marwan, M. and Morina Zubainur, C. (2019) ‘Kemampuan Representasi Matematis Dan Self Confidence Siswa Smp Melalui Penerapan Model Problem Based Learning (Pbl)’, 3(2), pp. 23–35. doi: 10.32505/v3i2.1368.

Irawan, H., Wijayanti, T. and Pututama, A. P. (2022) ‘Suka Angka: Game Pembelajaran Berbasis Android Guna Meningkatkan Numerasi Siswa Di Sekolah Dasar’, JUTECH : Journal Education and Technology, 3(1), pp. 13–24. doi: 10.31932/jutech.v3i1.1405.

Lauster, P. (2002) Tes Kepribadian. Jakarta: Bumi Aksara.

Meutia, I., Fathiariani, L. and Sofyan, H. (2018) ‘Prevalence of depression and anxiety among college students living in a disaster-prone region’, pp. 2–5.

Mutahari, H. (2016) ‘Hubungan antara Kepercayaan Diri dengan Kecemasan Sosial pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Kalasan Tahun Ajaran 2015-2016’, E-Journal Bimbingan dan Konseling, 3, pp. 13–23.

Santoso, S. (2014) Statistik non parametrik : konsep dan aplikasi dengan SPSS. Jakarta: Elex Media Komputndo.

Syahputra, A. and Kinanti, I. P. (2023) ‘Penyuluhan Kesehatan Tentang Kepercayaan Diri Dengan Kecemasan Pada Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Semester Vii Universitas Ubudiyah Indonesia Yang Akan Menghadapi Skripsi’, Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Kesehatan), 5(1).

Titin, T. et al. (2023) ‘Memahami Media Untuk Efektifitas Pembelajaran’, JUTECH : Journal Education and Technology, 4(2), pp. 111–123. doi: 10.31932/jutech.v4i2.2907.

Verawati and Desprayoga (2019) ‘Solusi Pembelajaran 4.0: Hybrid Learning’, Seminar Nasional Pendidikan Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang, pp. 1183–1192.

Vivin, Winida Yulinda dan Septiani, M. (2019) ‘Kecemasan dan motivasi belajar’, Persona:Jurnal Psikologi Indonesia, 8(2), pp. 240–257. doi: 10.30996/persona.v8i2.2276.

Wahyuni, S. (2013) ‘Hubungan Antara Kepercayaan Diri Dengan Kecemasan Berbicara di Depan Umum Pada Mahasiswa Psikologi’, Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi, 1(4), pp. 220–227. doi: 10.30872/psikoborneo.v1i4.3519.

Yuniarti, A. et al. (2023) ‘Media Konvensional Dan Media Digital Dalam Pembelajaran’, Journal Education and Technology, 4, pp. 84–95.




DOI: https://doi.org/10.31932/jutech.v5i1.3559

Article Metrics

Abstract view : 78 times
PDF - 33 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 JUTECH : Journal Education and Technology

Creative Commons License
JUTECH: Journal Education and Technology is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.